29 Oktober 2024 3:29 pm

Festival Layang-layang Jogja

Festival Layang-layang Jogja
Hallo Sobat Ardes semua sudah kangen bwewisata ke Yogyakarta..? mau berwisata ke Jogja tapi bosan hanya foto-foto saja. Mungkin dengan berkunjung ke Festival Layang-layang bisa jadi pilihan liburan dengan sensari yang berbeda. Diadakan setiap tahun di bulan Juli sobat bisa datang bersama keluarga sambil menikmati eksotisnya pemandangan di area Pantai Parangkusumo. Kali ini mimin akan berikan ulasan mengenai event Jogja Internasional Kite Festival (JIKF)

1. Pengertian Jogja Internasional Kite Festival (JIKF) adalah event festival layang-layang internasional yang telah menjadi agenda tahunan sejak pertama kali digelar pada tahun 2013. Festival Layang-layang internasional ini merupakan salah satu event terbesar karena diikuti oleh 13 negara. Hal itu menjadi daya tarik tersendiri bagi para penggemar layang-layang. Selain itu, acara ini mampu menyedot ribuan pengunjung yang tentunya menjadi hiburan sendiri bagi masyarakat sekitar dan berdampak terhadap industri wisata dan masyarakat di sekitar. JIKF pun bertujuan untuk menjadi wadah ekspresi seni dan kemahiran bagi pelayang, mempererat hubungan antar bangsa, dan mempromosikan keindahan serta budaya Yogyakarta kepada dunia.

2. Sejarah Sejarah panjang salah satu gelaran Festival Layang-layang Internasional yang kemudian dikenal sebagai Jogja International Kite Festival (JIKF) ini dimulai pada tahun 2013 silam. Saat itu, Perkumpulan Pekarya Layang-layang Indonesia (PERKALIN) - yang sekarang berganti nama menjadi TALIKAMA menggelar festival kecil yang diorganisir oleh klub-klub layang-layang di Jawa dan Bali. Awalnya, festival ini hanya melibatkan peserta dari Indonesia. Sejak tahun 2017, festival ini mendapatkan partisipasi dari 11 negara . Ada para pelayang internasional lebih dari 50 klub layang-layang nasional dan 22 klub luar negeri yang berpartisipasi. Kemudian mendapatkan apresiasi berupa Piala Raja Hamengku Buwono X sebagai piala bergilir menjadikan festival ini terasa lebih prestise.

3. Tempat dan Waktu Pelaksanaan Lokasi untuk Festival Layang-layang jogja berlokasi di Pantai Parangkusumo, Kretek, Bantul, Jalan Pantai Parangkusumo, Pantai, Parangtritis, Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Diselenggarakan setiap bulan Juli biasanya di hari Sabtu-Minggu mulai pukul 08.00-16.00 WIB. Untuk menikmati festival ini sobat perlu menyiapkan uang unutk membayar restribusi area Pantai Parangtritis sebesar Rp. 15.000 per orang dan uang parkir Rp. 2.000 untuk sepeda motor, Rp. 5.000 untuk mobil.

4. Perkembangan Diketahui ada lebih dari 50 klub nasional dan 22 klub layang-layang dari luar negeri yang selalu hadir di event tahun 2024, dengan lebih dari 11 negara berpartisipasi. Selain layang-layang event JIKF ini juga akan dimeriahkan dengan beragam acara menarik seperti atraksi layang-layang sport kolaborasi antar negara, eksbisi layang-layang malam, flypass pesawat fexedwing dan trike, panggung seni budaya, bazar kuliner, hingga lomba foto Instagram. Sehingga festival ini bukan hanya bisa sebagai rekreasi tetapi juga bentuk kebersamaan melestarikan budaya layang-layang.Pantai Parangkusumo dipilih sebagai tempat penyelenggaraan layang-layang karena luas dan memungkinkan untuk menampung para peserta layang-layang dan penonton hingga 50.000 lebih. Pada acara ini akan memperebutkan Piala Raja Hamengku Buwono X, dengan 8 kategori agenda, di antaranya:
1. Eksebisi 1.000 layang-layang internasional dan nasional
2. Atraksi layangan olahraga kolaborasi antar negara
3. Fly Pass pesawat Fixed Wing dan Trike
4. Panggung seni budaya
5. Eksebisi layang-layang malam
6. Lomba layang-layang tingkat nasional
7. Bazar, kuliner dan UMKM
8. Lomba foto instagram

Jadi itulah keseruan Jogjakarta Internasional Kite Festival yang diselenggarakan di Pantai Parangkusumo Bantul. Kalo sobat mau liburan sekaligus mau ke event yang ada di Jogja sobat bisa menghubungi Ardes Tour untuk penawaran paket tour terbaik, sobat bisa menghubungi admin Ardes Tour Indonesia di https://www.ardestourjogja.com/ atau di sosial media Ardes @ardestourindonesia. Jadi tunggu apalagi..? mau liburan yang mudah dan menyenangkan sudah pasti Ardes Tour pilihannya. See You Sobat...
Blog Post Lainnya
Social Media
Kontak & Alamat
02742850086
085266985956
082220164585
085156574792
085174168248
ardestour@gmail.com
Pembayaran
-
-
Ardes Tour Indonesia 2024